Lelaki Liar

Sebutan bagi seorang lelaki yang telah menjalani dunia liar sepanjang duapertiga umur. Bercinta dengan malam, bercumbu dengan kehausan, bergumul dengan kenikmatan duniawi; bak pencarian tak bertepi. Bagaimana pun, dari dunia itu pelajaran berharga enggan berhenti memperkaya diri. (ditulis oleh Sa)

My Photo
Name:
Location: Jakarta, Indonesia

Open minded, open arms, open book

Thursday, May 26, 2005

Surprises


Setelah cukup lama ‘pensiun’ dari dunia malam baru-baru ini saya berkesempatan menjenguk lagi atas ajakan sahabat Sa. Tanggal 18 Mei selepas kopdar dengan rekan bloger Mpokb dan Rudy—sayangnya bung Kere berhalangan—saya, Sa dan Significant one-nya menuju Balemang kafe untuk menemui Emily salah satu bloger yang manggung disana. Sebuah surprise buat Emily kedatangan kawan jauh yang selama ini hanya di kenal melalui internet.

Selagi asik ngobrol seorang pramusaji mengantar whisky cola yang tidak kami pesan, “Minuman dari seorang kawan” bisik pramusaji sambil menyebutkan nama sipengirim yang ternyata kawan lama sesama reguler salah satu kafe dibilangan Menteng, surprise surprise. Saya segera menghampirinya dan bernostalgialah kami. Sebagai ungkapan kegembiraan ia naik panggung menyanyikan lagu kebangsaan kami, Bento, saya ikut larut dan turut berteriak-teriak, bento bento! Seperti ketika pada masa-masa ‘jaya’ dahulu.

Ketika pulang, karena lupa memasang sabuk pengaman terpaksa berurusan dengan pak Polantas…surprise surprise!

1 Comments:

Blogger Purple Heart said...

heheeee.....aduh mas, sempet becanda juga ama om polisi ya? btw, kapan2 ke balemang lagi ya...ditunggu loh!

7:57 AM  

Post a Comment

<< Home